Kamis, 07 Januari 2010

Hubungan Internet dan Telematika

Internet dinobatkan sebagai ikon telekomunikasi dan informatika modern. Internet sangat popular diberbagai kalangan masyarakat di seluruh dunia. Banyak sekali informasi yang bisa kita dapatkan dari internet, untuk itu internet menjadi media komunikasi massa yang memiliki peran yang krusial di berbagai bidang kehidupan manusia. Semua orang dari berbagai profesi, berbagai disiplin ilmu pengetahuan membutuhkan internet sebagai sarana penunjang. Mulai dari pencarian informasi, pengadaan penelitian, bisnis, bahkan sekedar bermain games dapat dilakukan dengan menggunakan internet. Segala sesuatu yang ada di internet pun sangat fenomenal, mulai dari kegiatan bisnis dengan e-commerce sampai situs jaringan sosial seperti Facebook.
Internet saat ini sudah memiliki kecepatan akses yang luar biasa. Download lagu atau bahkan video atau film hanya membutuhkan hitungan menit, bahkan detik. Banyak berita yang dapat kita saksikan secara langsung melalui internet. Aksesnya pun dengan mudah bisa kita dapatkan tanpa menggunakan kabel (wireless), atau yang umumnya dikenal dengan istilah wi-fi. Bahkan untuk menjangkau area yang sangat luas sekalipun, internet dapat diakses dengan satu buah modem, yakni dengan menggunakan teknologi Wi-Max.Kemudahan tersebut tentu saja akan menghadirkan perubahan yang cukup besar pada dunia pendidikan, pekerjaan, dan kesehatan.

Senin, 04 Januari 2010

PENGERTIAN TELEMATIKA

Pengertian dari telematika

Kata telematika berasal dari kata dalam Perancis yitu telematique. Istilah ini pertama kali digunakan pada tahun 1978 oleh Simon Nora dan alin Minc dalam bukunya yang berjudul L’informatisation de la Societe.

Telematika menunjukkan pada hakikat cyberspace sebagai suatu system elektronik yang lahir dari perkembangan dan konvergensi telekomunikasi, media, dan informatika. Istilah telemtika merujuk pada perkembangan konvergensi antara teknologi telekomunikasi, media, dan informatika yang semula masing-masing berkembang secara terpisah. Telemtika adalah saran komunikasi jarak jauh melalui media elektromagnetik yang memiliki kemampuannya menstransmisikan sejumlah besar informasi dalam sekejap, dengan jangkauan seluruh dunia, dan dalam berbagai cara, yaitu dengan perantaraan suara (telepon, musik), huruf, gambar, dan data atau kombonasi-kombinasinya. Teknologi digital memungkinkan hal itu tersebut terjadi juga jasa telematika ada yang diselenggarakan untuk umum (online, internet), dan ada pula untuk keperluan kelompok tertentu atau dinas khusus (intranet).

Maka dapat disimpulkan telematika merupakan teknologi komunikasi jarak jauh yang menyampikan informasi satu arah, maupun timbal balik dengan sistem digital.


sumber :http://www.gudangilmu.com